51-smk-abdurrab-inisiasi-workshop-merancang-pembelajaran-ipa-tingkat-smp-se-kota-pekanbaru

Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) SMK Abdurrab Pekanbaru TP. 2023/2024

Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) adalah kegiatan pertama masuk sekolah untuk pengenalan program, sarana dan prasarana sekolah, cara belajar, penanaman konsep pengenalan diri, dan pembinaan awal kultur sekolah.

Awal kegiatan MPLS pada tahun ini dibuka secara simbolis memasangkan Jas Branding SMK Abdurrab kepada perwakilan peserta didik baru.

Dalam sambutan yang disampaikan Kepala SMK Abdurrab, Irham Siregar, S.Pd., M.Si menyampaikan pentingnya Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah bagi Peserta Didik Baru untuk mengenal lingkungan sekolahnya yang baru, sehingga diharapkan akan tumbuh rasa cinta dan nyaman bagi setiap peserta didik dalam mengikuti proses pembelajaran dan peserta didik baru dapat menerapkan Values Yayasan Abdurrab yakni Rabbani, Amanah dan Beradab. 

Sambutan Ketua pembina yayasan pada MPLS Tahun Pelajaran 2023/2024 menekankan bahwa dalam mendidik ananda tidak hanya di bebankan ke pihak sekolah saja. "Kita harus selalu menghubunginya, tanya kabarnya, tanya shalatnya. Sudah shalatnya atau belum. Karena kalau ananda kompeten pun pada bidangnya, tapi tidak shalatnya tidak bisa shalat itu sangat memalukan". 

Setelah acara pembukaan selesai dilanjutkan dengan kegiatan talk show parenting dengan

1. Dr. dr. Susiana Tabrani, M.Pd dengan materi Membentuk Karakter Kepemimpinan Remaja di Era Revolusi Industri 4.0 

2. Ustadz Ali Rahkman, P.h. D dengan materi Pendidikan Anak dalam Al Quran. 

Luqman Al Hakim adalah sosok teladan dalam mendidik anak. Keteladanan Luqman Al Hakim dalam mendidik anak ini telah diabadikan dalam Al-Qur’an Al-Karim agar menjadi contoh dan pedoman bagai umat sesudahnya dalam mendidik anak sebagai amanat sekaligus anugerah dari Allah Swt.