51-smk-abdurrab-inisiasi-workshop-merancang-pembelajaran-ipa-tingkat-smp-se-kota-pekanbaru

Tahniah kepada Allya Berliana Putri dan Tiara Muktaviona meraih JUARA 1 Lomba Karya Tulis Ilmiah tingkat Nasional Pekan Ilmiah Nasional (PIN) Ke 8 Universitas Lampung

Membanggakan, Tim Research SMK Abdurrab Pekanbaru menyabet Juara 1 Lomba Karya Tulis Ilmiah Tingkat Nasional PIN (Pekan Ilmiah Nasional) ke 8 yang diselenggarakan oleh Universitas Lampung sejak 20 September 2022 sebagai awal pendaftaran hingga waktu presentasi LKTI pada 16 September 2023
Di bawah naungan TIM RESEARCH, Allya Berliana Putri dan Tiara Muktaviona berhasil membawa predikat juara pertama dalam kejuaraan LKTI PIN ke 8 Universitas Lampung. Adapun sub tema yang di pilih yaitu di bidang Perikanan dan Kelautan.

“Topik yang kami ambil berjudul Pembuatan Polyvalent Somatic (O) Salmonella typhi dalam isolasi bakteri Salmonella typhi pada ikan Laut,” ujar salah satu dari tim LKTI.
Penyelesaian karya tulis hebat ini memakan waktu sekitar satu bulan. Untuk efisiensi waktu, pengerjaan karya produk dilakukan secara bersama-sama serta dilakukan pembagian tugas untuk penyusunan karya tulis (paper). Lebih lanjut, ketika karya tulis sudah selesai disusun, karya tulis akan dievaluasi bersama dengan tim sebelum kemudian diberikan kepada guru pembimbing LKTI Bapak Irham Siregar, S.Pd, M.Si dan Ibu Felya Rofiqotunnisa Hidayat, S.Pd.

Proses penulisan LKTI ini cukup memakan waktu dengan berbagai proses pengerjaan yang tersistematis, terdapat beberapa langkah yang harus ditempuh dalam perlombaan LKTI ini, yakni melakukan pendaftaran terlebih dahulu kemudiann disusul dengan pengiriman fullpaper. Lantas, jika langkah-langkah tersebut telah terlaksana, disusunlah karya tulis ilmiah secara keseluruhan. Dari full paper yang telah diajukan, akan diambil 10 finalis untuk mempresentasikan karya tulis ilmiah secara menyeluruh secara Zoom Meeting.

Setelah fullpaper dinyatakan lolos ke tahap 10 finalis, perjuangan dilanjutkan dengan latihan presentasi bersama Bapak Santoso Aguswan, S.Pd, disini siswa siswi dilatih baik vocal, intonasi, materi maupun mental guna siap menghadapi presentasi di depan dewan Juri pada Sabtu, 16 September 2023. Pengumuman di sampaikan pada Minggu, 17 September 2023.